Kegiatan Kuliah Umum PembaTIK level 4 pada hari Rabu, 10 November 2021, dengan Tema “Berbagidan Berkolaborasi Belajar Bersama di Portal Rumah Belajar ”. Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian akhir dari pelaksanaan PembaTIK 2021. Kuliah Umum ini dilaksanakan untuk membekali guru-guru Sahabat Rumah Belajar dan masyarakat secara luas terkait wawasan yang berkaitan dengan kemampuan mereka untuk berbagi skill yang mereka miliki melalui tulisan, video, sosial media, video conference, serta membentuk guru-guru untuk memiliki public speaking skill.
Kuliah umum hari pertama ini dibuka dengan laporan pelaksanaan Bimtek PembaTIK oleh Kepala Pusat Data Teknologi dan Informasi (Pusdatin) Kemendikbudristek yaitu Dr. M. Hasan Chabibie, S.T., M.T. Dalam laporannya, beliau menyampaikan bahwa Peserta Pembatik level 4 tahun 2021 telah melampaui target untuk 75 000 peserta yang pernah disampaikan oleh Mendikbud di tahun 2020. Beliau juga berharap dengan adanya motivasi dan pembekalan di kuliah umum pembatik level 4 ini agar para peserta semakin mantap, semaikin yakin, semakin optimis dan semakin memiliki passion untuk memanfaatkan TIK dalam proses pembelajaran.
Ir. Suharti, M.A., Ph.D dalam sambutannya selaku Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek pada kuliah umum pembatik level 4 menyampaikan bahwa Kegiatan Pembatik yang diselenggarakan oleh Pusdatin saat ini telah membantu pemerintah agar kebijakan pendidikan di Indonesia yang menjadi prioritas dan yang telah digaungkan selama ini betul-betul dapat diimplementasikan sampai level bawah. Beliau juga menyampaikan bahwa Pembatik bisa berkontribusi dalam pembelajaran yang lebih baik setelah selama 2 tahun ini mengalami lost learning akibat pandemi covid 19. Beliau juga menyampaikan bahwa peserta pembaTIK level 4 ini adalah guru-guru yang mumpuni dalam pembelajaran berbasis TIK yang bisa berkontribusi dalam pembelajaran berbasis TIK sehingga nantinya menjadi pahlawan bagi siswa, bagi mereka yang kesulitan dalam pembelajaran.
Kuliah Umum ini dibuka dengan doa pembuka yang dipimpin oleh Muhammad Jarnawi DRB dari Provinsi Bengkulu. Usai doa pembukaan dilanjutkan dengan paparan pertama oleh Dr. Rully Nasrullah, M.Si yang merupakan Pakar Media Sosial dengan moderator Ferdinand Wadu He, DRB tahun 2018 dari NTT. Narasumber pertama ini dikenal dengan nama kang arul, menyampaikan banyak ulasan yang berkaitan tentang pemanfaatan media sosial dalam dunia pendidikan, dalam paparannya, beliau menyampaikan bahwa media sosial merupakan salah satu media baru untuk berinteraksi diantara pengguna. Dengan media sosial kita bisa memanfaatkan aplikasi, melakukan publikasi pembelajaran, menanamkan keterampilan serta mendapatkan dan menyebarkan konten, untuk mengoptimasi konten kita harus tahu rasio dan ukurannya, dan yang perlu kita lakukan di media sosial adalah Bijaklah dalam bermedia sosial karena apa yang kita pilih untuk ditonton menjadi history konten aplikasi. Suka atau tidak suka aplikasi akan menyarankan konten yang serupa. Hati-hati dengan akses terhadap telepon genggam. Semua foto atau video yang terekam tidak akan pernah terhapus. Tanpa sadar kita telah memberikan akses terhadap aplikasi untuk "mengelola" pengelolaan kamera dan akses terhadap ruang penyimpanan.
Paparan kedua dalam kuliah umum hari pertama ini oleh Dr. Drs. Rakhmadi Widdiharto, MA, Direktur Guru Pendidikan Dasar dengan tema peran duta rumah belajar dalam transformasi pembelajaran digital yang dimoderatori oleh Juju Julaeha DRB 2017 dari Jawa barat. Dalam paparannya, beliau menyampaian bahwa Peserta Pembatik Level 4 adalah agen penggerak transformasi pembelajaran Digital yaitu fokus substansi materi (lifeskill, kecakapan abad 21, cross interdiciplinary), orientasi subject pembelajaran ( siswa, personalisasi, fleksibel), sumber belajar beragam, berbasis IT, multi source, formatif asesmen (perbaikan kualitas pembelajaran), moda pembelajaran dalam bentuk daring, luring dan blended, pemberdayaan ekosistem yaitu komunitas, kolaborasi, pemangku kepentingan dan organisasi profesi.
:
0 Komentar